Thursday, September 20, 2018

Nasi Goreng 77 Mulur

Nasi Goreng 77 Mulur

Sebagai salah satu tujuan wisata lokal dengan adanya Wisata Alam Waduk Mulur berimbas juga kepada banyaknya para penjual makanan dan kuliner. Salah satunya adalah Nasi Goreng 77 Mulur yang akan kita berikan ulasan berikut ini.

Dibungkus juga bisa

Warung nasi goreng ini adalah salah satu dari sekian banyak penjual nasi goreng di sekitar Waduk Mulur. Silahkan baca juga artikel Mulur Pusat Bakso dan Nasi Goreng di Sukoharjo
Warung Nasi Goreng 77 Mulur terletak di sebelah timur lapangan Mulur tepatnya di dusun Balesari dan mulai buka pukul 18:00 WIB hingga tengah malam. Disini selain nasi goreng juga menyediakan bakmi goreng, nasi mawut, dan mie rebus. Untuk seporsi nasi goreng harganya cuma 10rb rupiah saja dan dijamin anda kenyang.

Gerobak Nasi Goreng 77 Mulur

Warung yang sederhana ini dapat terlihat jelas saat anda melintasi jalan raya Mulur-Jumapolo setelah lewat lapangan Pringgondani Mulur. Jika anda tertarik silahkan saja datang ke desa Mulur sembari menikmati suasana petang hari di Waduk Mulur saat pulang anda bisa mampir ke warung Nasi Goreng 77 Mulur ini ataupun untuk dibungkus dibawa pulang. Silahkan dicoba.

No comments:

Post a Comment

Artikel Terpopuler