Friday, February 21, 2020

Warung SGM Cilok Kuah dan Mie Ayam



Seporsi Cilok Kuah SGM

Kali ini kembali kami hadirkan sebuah warung yang patut kami rekomnedasikan kepada para pembaca budiman yaitu Warung SGM yang menyediakan Cilok Kuah dan Mie Ayam yang berada di desa Kedung Winong Nguter Sukoharjo. Berada di jalur tembus Kedung Winong - Mulur tepatnya di utara Warung Bakso Irin yang sudah terkenal sebelumnya. Menu andalan disini adalah cilok kuah yaitu mirip bakso dimana menggunakan campuran aci lebih banyak dengan salah satu ciri khasnya memakai kecambah dalam penyajiannya.

Warung SGM

Warung SGM buka setiap hari mulai pukul 9 pagi hingga sore tergantung stock dagangan. Selain cilok kuah juga tersedia Mie Ayam bisa juga anda memesan Mie So mie ayam dengan penthol bakso. Soal harga anda tak perlu kuatir karena masih dalam taraf wajar sesuai dengan kantong dompet masyarakat pedesaan. Seporsi cilok kuah bersama es teh hanya 10 ribu rupiah perut kenyang rasa tidak mengecewakan.

Siap melayani darurat lapar anda

Sudah banyak pelanggan setia yang selalu hadir untuk menikmati cilok kuah SGM ini karena memang rasanya sangat lezat dan menggugah selera. Beberapa kali kami pun setia mencicipi sebelum berkesimpulan bahwa Warung SGM ini layak sebagai salah satu tujuan wisata kuliner di wilayah Nguter Sukoharjo.
Nah bagi anda yang tertarik bisa langsung ke arah desa Kedung Winong dengan rute pasar Kedung Winong/Krebet ke arah timur 400 meter hingga Bakso Irin dan ambil kiri ke arah Mulur 50 meter di sisi kiri anda akan berjumpa Warung SGM dengan Cilok Kuah khasnya yang maknyus dan lezat.

No comments:

Post a Comment

Artikel Terpopuler